KOLABORASI GURU DAN ORANG TUA DALAM PEMBELAJARAN SEJARAH UNTUK MEMBENTUK KARAKTER KEPEMIMPINAN, SIKAP HORMAT, DAN TANGGUNG JAWAB

Filipus Dimas Darumurti

Abstract


Dewasa ini banyak terjadi permasalahan yang muncul akibat tidak optimalnya pendidikan karakter. Permasalahan-permasalahan ini menimbulkan ketidaknyamanan dalam hidup bermasyarakat. Oleh karena itu penting untuk melaksanakan pendidikan karakter secara optimal. Pendidikan karakter yang pertama dan utama dimulai dari keluarga, sekolah menjadi pendukung dan pengembang dari pondasi pendidikan karakter yang sudah dilaksanakan di rumah. Pendidikan karakter di sekolah baiknya juga melibatkan orang tua supaya terjadi keselarasan dan kesepahaman dalam mendidik karakter anak/siswa sehingga perkembangan karakternya dapat optimal. Kolaborasi guru dan orang tua dalam pembelajaran sejarah menjadi salah satu alternatif cara yang dapat dilakukan untuk pendidikan karakter. Pembelajaran sejarah dengan melibatkan orang tua dapat dilakukan dengan model pertemuan dalam keluarga. Karakter yang dapat di kembangkan melalui sebuah pemikiran pendidikan karakter dalam pembelajaran sejarah ini yaitu kepemimpinan, sikap hormat, dan tanggung jawab.

 

Kata kunci: pendidikan karakter, pembelajaran sejarah, peran keluarga, kolaborasi, kepemimpinan, sikap hormat, tanggung jawab.

Full Text:

PDF

References


ASJI. (2017). Standar Mutu Pendidikan Sekolah Jesuit. Asosiasi Sekolah Jesuit Indonesia.

Daryanto, & Suryatri, D. (2013). Implementasi Pendidikan Karakter di Sekolah. Gava Media.

Dimerman, S. (2009). Character is key: How to Unlock The Best in Our Children and Ourselves.

Kemdikbud. (2017). Pendidikan Karakter Dorong Tumbuhnya Kompetensi Siswa Abad 21. Https://Www.Kemdikbud.Go.Id/Main/Blog/2017/06/Pendidikan-Karakter-Dorong Tumbuhnya-Kompetensi-Siswa-Abad-21. https://www.kemdikbud.go.id/main/blog/2017/06/pendidikan-karakter-dorong tumbuhnya-kompetensi-siswa-abad-21

Kochhar, S. K. (2008). Pembelajaran Sejarah Teaching of History. Gramedia W.

Lickona, T. (2013a). Character Matters; Persoalan Karakter, Bagaimana Membantu Anak Mengembangkan Penilaian Yang Baik, Integritas dan Kebajikan Penting Lainnya. Bumi Aksara.

Lickona, T. (2013b). Mendidik Untuk Membentuk Karakter: Bagaimana Sekolah dapat Memberikan Pendidikan Sikap Hormat dan Bertanggung Jawab. Bumi Aksara.

Nucci, L. P., & Narvaez, D. (2014). Handbook Pendidikan Moral dan Karakter. Nusa Media.

Soekanto, S. (1990). Sosiologi Suatu Pengantar. Raja Grafindo Persada.

Suryadi, A. (2012). Pembelajaran Sejarah dan Problematikanya. Historia Pedagogia, 1(1).

Undang-undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional. (2003). Https://Pusdiklat.Perpusnas.Go.Id/Regulasi/Download/6.




DOI: https://doi.org/10.24071/hv.v2i2.5140

DOI (PDF): https://doi.org/10.24071/hv.v2i2.5140.g3020

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Collaborated with:
P3SI
 

e-ISSN: 2797-9415
p-ISSN: 2797-9776

ALAMAT REDAKSI

Program Studi Pendidikan Sejarah-FKIP, Universitas Sanata Dharma

Mrican, Tromol Pos 29, Yogyakarta 55002

Telepon (0274) 513301, 515352;
Fax. (0274) 562383

E-mail: hisvit-spps@usd.ac.id