ELIZABETH CADY STANTON (1815-1902) DALAM PERJUANGAN JATI DIRI PEREMPUAN AMERIKA

VERONICA YOVITA INDARYADI(1*),

(1) Sanata Dharma University
(*) Corresponding Author

Abstract


Artikel ini bertujuan untuk memperkenalkan sosok Elizabeth Cady Stanton (1815-1902) sebagai seorang aktivis dan pemimpin gerakan perempuan di Amerika Serikat. Di era 1800-an, perempuan hanya diperkenankan untuk berdiam diri di rumah dan membesarkan anak-anak dan tidak bisa merasakan apa yang kaum laki-laki bisa dapatkan:akses ke pendidikan, menuntut orang yang bersalah di pengadilan, hak suara, serta memiliki properti pribadi. Penelitian ini menggunakan metode pustaka, dengan membaca naskah-naskah primer, baik dalam autobiografi maupun kumpulan surat-surat Cady Stanton. Penelitian ini menunjukkan bahwa Elizabeth Cady Stanton mengalami pergumulan pribadi dengan pembatas kiprah perempuan pada pekerjaan domestik, tidak diperkenankan membagikan gagasan mereka ketika para laki-laki berdiskusi. Selain itu ia juga menyaksikan sendiri bahwa hukum tidak adil terhadap perempuan. Dari situ, Elizabeth Cady Stanton mulai bergerak untuk mengubah ketidakadilan hukum yang menimpa kaum perempuan. Elizabeth Cady Stanton mulai membagikan pemikirannya dan menulis buku atau artikel terkait hak-hak kaum perempuan.

Full Text:

PDF

References


SUMBER PRIMER

Stanton, Cady, Theodore Stanton dan Harriot Stanton. 1922. Elizabeth Cady Stanton as Revealed in Her Letters, Diary and Reminiscences. New York/London: Harpers and Brothers Publishers.

Stanton, Elizabeth Cady. 1971. Eighty years and more; reminiscences, 1815-1897. New York: Schocken Books.

SUMBER SEKUNDER

Banner, Lois W. 1980. Elizabeth Cady Stanton, a radical for Women's rights. Boston: Little Brown.

Davis, Lucile. 1998. Elizabeth Cady Stanton: A Photo-illustrated biography. Mankato: Bridgestone Books.

Evans, Sarah M. 1994. Lahir untuk Kebebasan: Sejarah Perempuan di Amerika Jilid I. Jakarta: Yayasan Obor.

Gamble, Sarah. 2010. Pengantar Memahami Feminisme dan Postfeminisme. Yogyakarta: Percetakan Jalasutra.

Loos, Pamela. 2001. Elizabeth Cady Stanton. Philadelphia: Chelsea House Publishers.

Oakley, Mary Ann B. 1972. Elizabeth Cady Stanton. New York: The Feminist Press.

Padia, Chandrakala. 1994. “Plato, Aristotle, Rousseau, and Hegel on women: A Critique” dalam The Indian Journal of Political Science, 55/1 (January-March), hlm. 27-36

Swain, Gwenyth. 1996. The road to Seneca Falls: A Story about Elizabeth Cady Stanton. Minneapolis: Carolrhoda Books.

Thoennes Keller, Kristin. 2003. The Women's Suffrage Movement, 1848-1920. Mankato: Bridgestone Books.




DOI: https://doi.org/10.24071/hv.v2i1.4634

DOI (PDF): https://doi.org/10.24071/hv.v2i1.4634.g2689

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Collaborated with:
P3SI
 

e-ISSN: 2797-9415
p-ISSN: 2797-9776

ALAMAT REDAKSI

Program Studi Pendidikan Sejarah-FKIP, Universitas Sanata Dharma

Mrican, Tromol Pos 29, Yogyakarta 55002

Telepon (0274) 513301, 515352;
Fax. (0274) 562383

E-mail: hisvit-spps@usd.ac.id