PENGEMBANGAN MEDIA INFOGRAFIK PERANG DIPONEGORO UNTUK PEMBELAJARAN SEJARAH INDONESIA KELAS XI SMA
(1) SMA KOLESE DE BRITTO
(*) Corresponding Author
Abstract
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan mengembangkan media infografik yang layak digunakan untuk pembelajaran Sejarah Indonesia pada materi Perang Diponegoro bagi siswa kelas XI SMA. Metode yang digunakan adalah penelitian pengembangan level I dengan tahapan menurut Borg and Gall. Ada tiga langkah yang dilakukan, pertama penelitian dan pengumpulan informasi, kedua perancangan, dan ketiga pengembangan rancangan produk awal. Tahapan uji internal mencakup validasi oleh ahli materi, validasi oleh ahli media, dan validasi oleh praktisi (guru). Metode pengumpulan data dilakukan menggunakan angket dan studi pustaka. Teknik analisis data dilakukan dengan secara kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa infografik yang dikembangkan layak untuk digunakan sebagai media pembelajaran Sejarah Indonesia kelas XI SMA. Hal ini tampak dari hasil validasi materi termasuk dalam kriteria “baik”, hasil validasi media termasuk dalam kreteria “sangat baik”, hasil validasi oleh praktisi (guru) termasuk dalam kriteria “sangat baik”.
Kata Kunci: Media Infografik, Perang Diponegoro, Pembelajaran Sejarah Indonesia.
ABSTRACT
The research is intended as an effort to develop infographic media that is suitable to be used for learning Indonesian History on the Diponegoro War material for grade XI of high school students. In this study, the method used by the author is level 1 development research. According to Borg and Gall, there are three steps that must be done in research, i.e. first, research and information gathering; second, design and third, initial product design development. Stages of internal testing include validation by material experts, validation by media experts, and validation by practitioners (teachers). The data collection method was carried out by using a questionnaire and literature study, and the data analysis stage was carried out by using quantitative and qualitative techniques. The results of this study indicate that the infographics developed are feasible to be used as learning media for the History of Indonesian XI grade in high school. This is evident from the results of the material validation is claimed as having "good" criteria; the results of media validation is "very good" ; and the results of validation by practitioners (teachers) is "very good".
Keywords: Infographic Media, Diponegoro War, Indonesian History
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.24071/hv.v2i1.4544
DOI (PDF): https://doi.org/10.24071/hv.v2i1.4544.g2687